Rabu, 11 April 2012

Proposal Mainan

KATA PENGANTAR
Puji syukur penulis panjatkan ke hadirat allah swt, karena dengan karunianya penulis dapat menyelesaikan makalah ini. Tujuan penulisan makalah ini adalah untuk menambah pengetahuan kepada pembaca tentang proses pembuatan kincir angin. Makalah ini berisi beberapa informasi tentang pembuatan kincir angin dari kertas yang kami harapkan dapat memberikan informasi kepada para pembaca tentang proses pembuatan kincir angin kertas.
Penulis menyadari bahwa makalah ini masih jauh dari sempurna, oleh karena itu kritik dan saran dari semua pihak yang bersifat membangun selalu kami harapkan demikesempurnaan makalah ini.
Akhir kata, kami sampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah berperanserta dalam penyusunan makalah ini dari awal sampai akhir. Semoga allah swt senantiasameridhoi segala usaha kita. Amin.



BAB I
PENDAHULUAN
Kincir angin adalah salah satu mainan tradisional yang semakin jarang ditemukan di khalayak umum. Pada era modernisasi seperti sekarang ini, mainan kincir angin sudah menjadi hal yang sangat usang atau sudah “JADUL” untuk dimainkan.
Kincir angin adalah sebuah mainan yang dapat bergerak dengan cara ditiup atau di gerakkan di daerah yang banyak terdapat angin. Bisa saja kincir angin mainan ini dibuat dari kertas ataupun Koran bekas, atau juga bisa dibuat dari gelas plastic bekas air mineral atau sirup yang sudah tidak terpakai.
Dahulu, kincir angin adalah mainan favorit untuk anak-anak kecil, di mainkan di daerah berangin, dengan cara mengangkat tangan, dan di acungkan ke atas serambi berlari-lari kecil. Yang terinspirasi dari kincir angin raksasa yang di gunakan untuk pembangkit Listrik Tenaga Air atau Pembangkit Listrik Tenaga Angin.



BAB II
PEMBAHASAN
Zaman sekarang, kincir angin yang terbuat dari kertas bekas atau kertas manila atau kertas yang berwarna-warni, sangatlah jarang dimainkan oleh anak-anak karena mereka lebih memilih mainan yang berteknologi tinggi, yang tanpa menggunakan bantuan angin maupun tiupan angin buatan.
Kita sebagai generasi penerus, bukan hanya harus melestarikan kebudayaan yang ada tapi juga harus mengembangkan dan mempromosikan kebudayaan, salah satu kebudayaannya adalah dengan memainkan permainan yang sudah tidak dikenal oleh anak-anak kecil zaman sekarang.
CARA PEMBUATAN KINCIR ANGIN
Siapkan bahan-bahan terlebih dahulu :
a.       Kertas HVS aneka warna
b.      Setik (icecream) aneka warna
c.       Sedotan aneka warna
d.      Jarum pentol
e.       Penggaris
f.        Gunting
g.       Pensil
h.       Tang
Proses Pembuatan
1.      Gambarlah pola segi empat pada kertas HVS menggunakan pensil ( ± 5 cm/sesuai selera )
2.      Bentuk garis melintang (diagonal titik) antar pasangan sisi. Dan tarik titik pada setiap poros (perpotongan garis) sepanjang 1 cm.
3.      Gunting lah diagonal sisi tadi sampai batas titik yang ditentukan (titik yang ditarikdari titik poros)
4.      Tusukkan jarum pentol ke ujung sisi kertas secara berselingan. Setelah ujung telahditusukkan ke jarum pentol, langsung tusukkan lagi ke bagian titik poros.
5.      Guntinglah sedotan secukupnya untuk dijadikan penahan di belakang kincir.
6.      Kemudian kincir yang sudah diberi penahan (potongan sedotan) tusukkan jarumke stik es bagian atasnya.
7.      Tekuk bagian ujung jarum yang tajam menggunakan tang
8.      Kincir angin sudah siap untuk di jual dimainkan sendiri

http://htmlimg1.scribdassets.com/2h2hh9c5hc9ke12/images/2-4256027ae4.jpgLANGKAH-LANGKAH PEMBUATAN






D:\ANDIKOM\KOTAK 2.png,D:\ANDIKOM\KOTAK 1.png,D:\ANDIKOM\KOTAK 3.png


D:\ANDIKOM\KOTAK KOTAK.png

 

BAB III
KESIMPULAN
Pembuatan kincir angin sangatlah mudah, hanya bermodalkan kertas, sedotan dan bahan-bahan yang telah di sebutkan di atas, dapat disulap menjadi sebuah kincir angin yang cantik dan berwarna warni dengan cara :
1.      Gambarlah pola segi empat pada kertas HVS menggunakan pensil ( ± 5 cm/sesuai selera )
2.      Bentuk garis melintang (diagonal titik) antar pasangan sisi. Dan tarik titik pada setiap poros (perpotongan garis) sepanjang 1 cm.
3.      Gunting lah diagonal sisi tadi sampai batas titik yang ditentukan (titik yang ditarikdari titik poros)
4.      Tusukkan jarum pentol ke ujung sisi kertas secara berselingan. Setelah ujung telahditusukkan ke jarum pentol, langsung tusukkan lagi ke bagian titik poros.
5.      Guntinglah sedotan secukupnya untuk dijadikan penahan di belakang kincir.
6.      Kemudian kincir yang sudah diberi penahan (potongan sedotan) tusukkan jarumke stik es bagian atasnya.
7.      Tekuk bagian ujung jarum yang tajam menggunakan tang
8.      Kincir angin sudah siap untuk di jual atau dimainkan sendiri

Tidak ada komentar:

Posting Komentar